PENGABDIAN MASYARAKAT KONSELING GIZI MINGGUAN
OLEH JURUSAN GIZI SETIAP PELAKSANAAN CFD
DI LAPANGAN BAJRA SANDI / RENON DENPASAR
Penampilan sudut timur lapangan Bajra Sandi tanggal 22 April 2018 tampak berbeda. Pengunjung cukup banyak berkumpul di tenda yang dipasang oleh Dinas Kesehatan Kota Denpasar di dekat Pos Pemadam Kebakaran Kota Denpasar. Adanya kegiatan konseling gizi oleh Jurusan gizi Poltekkes Denpasar menarik cukup banyak pengunjung kegiatan Car Free Day. Menurut Ketua Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Denpasar, Ni Komang Wiardani, SST., M.Kes. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari minggu dengan melibatkan dosen dan mahasiswa jurusan gizi Poltekkes Kemenkes Denpasar, kegiatan bertujuan untuk memberikan informasi tentang pentingnya Gizi dan kesehatan, sehingga masyarakat menyadari pentingnya memelihara kesehatan dari segi makanan, sehingga terhindar dari berbagai penyakit.
Dalam kegiatan ini pengunjung dapat berkonsultasi seputar kesehatan dan gizi, penurunan atau peningkatan berat badan, gaya hidup gizi seimbang serta tidak menutup kemungkinan pula untuk mengkonsultasikan pengaturan makanan (diet) untuk penyakit tertentu. Kegiatan ini merupakan kegiatan Jurusan Gizi Poltekkes Denpasar dengan Dinas Kesehatan Kota Denpasar dan mendapat dukungan sepenuhnya dari Kepala Dinas Kesehatan Kota maupun Direktur Poltekkes Denpasar.